Senin, 21 Maret 2016

LAPIS Menu Kue Jajanan Dan Masakan Tradisional Khas Jawa


Lapis
LAPIS
nogosarijagir.blogspot.com - Lapis adalah salah satu Kue Jajanan yang berasal dari Indonesia.Dari manana asalnya kue jajanan yang satu ini sampai sekarang belum bisa dipastiakan asal daerah yang sebenarnya, karena hampir semua daerah di Indonesia mengenal kue jajanan yang satu ini.

Pengertian yang namanya kue jajanan yang satu ini (lapis) menpunyai pengertian yang sederhana yaitu keu/jajanan yang bentuknya mempunyai beberapa lapisan yang ditandai dengan warna yang berbeda pada tampilan fisiknya.

Lapis sendiri mempunyai beberapa jenis kue/jajanan, yang hampir mirip tetapi berbeda dari bahan yang dibuatnya. Mis; Lapis dan Lapis Legit. Dua-duanya sama-sama mempunyai nama Lapis, tetapi beda bahan dan cara Pembuatanya.

Baiklah disini kita akan sedikit membahas Lapis Yang asli dari Negara kita Indonesia.
Lapis sendiri memang asli kue Jajanan Indonesia, sedangkan Lapis legit masih banyak juga di temui di luar negeri, jadi diragukan kalau masakan ini berasal dari Indonesia.

Berikut ini akan kami sampaikan cara membuatnya secara Tradisional Khas Jawa, sesuai dengan tema kita yaitu Kue Jajanan Tradisional Khas Jawa.

Cara pembuatanya;

Bahan-bahannya :
    1. Tepung terigu    ½ Kg.
    2. 1 butir kelapa tua ( di parut dijadikan santan ).
    3. 400g. gula pasir. 
    4. 2 sendok makan coklat bubuk / atau daun pandan warna hijau ( untuk warna hijau ).
    5. 2 lembar daun pandan wangi.
    6. Garam secukupnya.

Cara pembuatanya :
    1. Campurkan tepung terigu, gula pasir dan garam lalu anda tuangkan santan secara bertahap sambil mengaduknya sampai tercampur.
    2. Buatlah adonan seperti tersebut diatas dengan 3 adonan yang berbeda warnanya, untuk warna coklat tambahkan coklat bubuk yang sudah dicairkan, warna hijau buatlah dari daun pandan hijau yang diperas diambil airnya, dan untuk warna putih dibuat dari adonan yang tidak diberi warna.
    3. Siapkan loyang kue lapis, kemudian olesi memakai minyak goreng supaya tidak lengket pada loyangnya.
    4. Tuangkan adonan pertama kemudian dikukus, jika adonan kue lapis pertama telah setengah matang, masukan adonan kue kedua untuk melapisinya, kemudian kukus kembali sampai setengah matang. 
    5. Lakukan hal yang sama hingga adonan kue lapis habis. ( masalah warna adonanya susunanya terserah selera anda) 
    6. Kukus kue lapis hingga matang ( lamanya kurang lebih 30 menit)
    7. Jangan lupa disaat mengukus untuk mematangkan, berikan daun pandan wangi, sebagai aroma penyedap khas.
    8. Jika sudah matang dinginkan….Siap untuk disajikan……sesuai selera penyajian anda.

Demikianlah penyampaian tulisan kami ini….apabila ada kurang dan lebihnya kami mohon maaf….

Terima kasih atas kunjungan anda di blog kami……semoga sedikit pengetahuan saya ini menjadi ilmu yang bermanfaat untu kita semua.

Baca Selengkapnya kami diMenu Kue Jajanan Dan Makanan Tradisional

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih...telah berkunjung di blog kami,....